MediaJustitia.com: Bersamaan dengan peresmian Pusat Bantuan Hukum (PBH) dan peluncuran Sistem Informasi Advokat (SIA) yang terintegrasi dengan Kartu Tanda Anggota (KTA), Dewan Pimpinan Pusat Asosiasi Advokat Indonesia (DPP AAI) Pimpinan Arman Hanis, S.H., M.H. meresmikan kantor sekretariat di Lippo Thamrin, pada Jum’at (26/05/2023).
Turut mengundang sejumlah perwakilan Dewan Pimpinan Cabang (DPC) AAI, acara ini juga dihadiri oleh perwakilan dari The Asia Foundation dan AAI FC.
Untuk diketahui, sekretariat DPP AAI didirikan guna mempermudah koordinasi dan memaksimalkan kegiatan DPP bersama DPC serta dijadikan rumah bersama untuk menjalin silaturahmi.
“Sekretariat DPP AAI ini kami dirikan sebagai salah satu rencana kegiatan kami untuk mempermudah berkoordinasi mengenai kegiatan-kegiatan administrasi agar bisa berjalan dengan baik. Sekret ini juga kami sediakan gunanya untuk silaturahmi antar DPC apabila teman-teman ingin menyelenggarakan kegiatan atau dari DPC dari seluruh Indonesia datang ke Jakarta, silakan mampir ke sekret DPP” ujar Arman dalam sambutannya.
Bahkan Arman mengaku siap untuk menyerahkan sekretariat ini kepada siapapun ketua umum terpilih nantinya dalam Musyawarah Nasional Bersama jika dirinya tidak lagi menjabat, guna kepentingan organisasi.
Rangkaian Acara
Adapun acara dibuka dengan pembacaan doa oleh Imran Nating, S.H., M.H. dan diikuti oleh pemotongan pita dan tumpeng secara simbolis.
Selain peresmian sekretariat, diadakan juga launching sistem informasi advokat yang bekerja sama dengan The Asia Foundation.
Kini, KTA DPP AAI telah terintegrasi dengan sistem informasi, sehingga lebih canggih dan dapat mempermudah pendataan.
DPP AAI juga me-launching jurnal hukum yang bekerja sama dengan Universitas Pelita Harapan (UPH) sebagai kontribusi positif terhadap pengembangan hukum di Indonesia. Seperti yang diceritakan oleh Sekretaris Jenderal DPP AAI Boby R. Manalu, S.H., M.H. saat diwawancarai oleh tim Media Justitia.
Pada kesempatan yang sama juga dilaksanakan penyerahan piala dari AAI FC kepada DPP AAI diwakili oleh Arman Hanis, S.H., M.H. bersama Triweka Rinanti, SH., M.H. sebagai bentuk apresiasi dari prestasi pertama bidang olahraga, seni dan budaya yang berhasil meraih juara satu turnamen mini soccer Bandung Cup tahun 2023.
Ucapan Selamat dan Harapan dari Para Senior
“Saya bangga, saya bersyukur melihat AAI yang disampaikan oleh Ketum tadi, InsyaAllah AAI tambah jaya, AAI satu, satu AAI!,” kata Fahmi Assegaf, S.H., M.H. selaku senior sekaligus Dewan Kehormatan DPP AAI dalam sambutannya.
Fahmi menegaskan, AAI dilahirkan bukan hanya berdasarkan tunjuk menunjuk saja, tetapi terlahir dari rahim yang penuh pengorbanan dari para senior yang telah mengalami gelombang yang luar biasa.
Selaku perwakilan Dewan Penasihat, Srimiguna, S.H., M.H. menambahkan, kantor sekretariat DPP AAI ini adalah rumah bersama untuk semua anggota AAI.
“Kita sudah bisa meresmikan sekret DPP AAI yang kita cintai, inilah rumah kita, rumah bersama kita, tidak ada batasan bahwa ini hanya untuk DPP, tapi ini adalah rumah bersama AAI, meskipun organisasi kita bukan nomor satu, tapi kita selalu terdepan” ujarnya.
Di sisi lain, dengan turut berbangga dan mengucapkan selamat kepada DPP AAI dan para pengurus, Dr. Ricardo Simanjuntak, S.H., LL.M., ANZIIF, MCIArb. berharap AAI dapat melakukan perubahan terhadap advokat Indonesia.
“Selamat kepada sekjend dan seluruh pengurus untuk telah menyelesaikan target ini untuk kepentingan semua, kita harapkan AAI ini bisa memperbaiki advokat indonesia. Harus AAI yang membangun advokat Indonesia untuk advokat yang lebih kuat!,” tegas Ricardo.